Minggu, 14 September 2008

MY DotA team


Awalnya saya agak takut memaikan game ini, dikarenakan digame center tempat saya bermain. orang-orang yang memaikan game DotA berteriak-teriak ketika memaikannya apalagi kita mereka main di LAN tidak jarang terdengar kata-kata kasar . Namun akhirnya saya mencoba dan akhirnya merasa asik memaikan game ini.

Ingin melangkah ke level yang lebih tinggi saya coba untuk ikut turnamen-turnamen local kecil-kecilan dan akhirnya bergabung dengan tim Coup de Grace disingkat CdG. Nama yang diambil dari salah satu skill ultimate hero di DotA. Dan sekaligus CdG juga merupakan clan saya di server publik indogamers.

CdG hanya pernah mengikuti dua turnamen yaitu satu turnamen local di kota kami (bekasi) dan WCG 2007, itu pun langsung kalah pada pertandingan pertama /ohcry. Didaerah saya hampir tidak ada turnamen DotA , Dan lagi karena kebanyakan dari Tim saya masih bersekolah termasuk saya sendiri pada saat itu, mengakibatkan susahnya mengikuti pertandingan diluar kota

Setahun berlalu maka saya dan tim saya bersiap mengikuti WCG 2008 namun ada masalah muncul pada nama tim. Ternyata diluar negeri sudah ada tim yang menggunakan nama Coup de Grace jadi kami memutuskan untuk mengganti nama tim, setelah dipikirkan bersama maka di putuskanlah nama tim kami dirubah menjadi Delete. dan kami pun mengikuti WCG 2008 dengan menggunakan nama tim delete dan Alhamdullilah kami lolos babak penyisihan grub dan kalah setelah itu padahal tadinya target kami hanya menang pertandingan pertama lol.
Dan sekarang saya masih sering bermain bersama tim saya dan tak lupa juga ngumpul bareng dirumah leadernya terkadang beli pulsa juga disitu lol. kami bertekad untuk mengikuti turnamen-turnamen untuk menambah pengalaman dan lagi sekarang rata-rata anggota tim dah pada lulus SMA jadi bisa mengikuti turnamen diluar kota.

Kami akan terus berkembang doakan ya.

0 komentar: